Ilustrasi bagaimana cara menghitung premi asuransi mobil

Sebelum memutuskan untuk membeli asuransi mobil, sebaiknya kamu memahami dulu bagaimana cara cek premi asuransi mobil dan perhitungannya. Ini penting agar kamu bisa menyesuaikan harga premi dengan kemampuan finansial dan manfaat pertanggungan yang diambil. 

Seperti yang mungkin sudah kamu tahu, asuransi mobil terbagi menjadi dua yakni All Risk dan TLO. Asuransi All Risk adalah jenis asuransi yang memberikan jaminan ganti rugi atas kerusakan kecil seperti lecet dan baret hingga risiko kerusakan total dan kehilangan. 

Sementara itu, asuransi TLO adalah asuransi yang memberikan jaminan ganti rugi atas kerusakan 75 persen mobil atau kehilangan. Perbedaan manfaat tersebut tentunya membuat cara menghitung premi asuransi mobil juga berbeda. Buat menjawabnya, simak ulasan berikut ini, ya!

Konten

  1. Cara Cek Premi Asuransi Mobil 
    1. Cara Menghitung Premi Asuransi Mobil All Risk 
        1. Faktor yang Memengaruhi Harga Premi Mobil
        2. Dapatkan Asuransi Mobil Terbaik di Roojai 

        Cara Cek Premi Asuransi Mobil 

        Sebelum memutuskan untuk membeli polis asuransi mobil, penting untuk kamu mengecek dulu besaran premi asuransi mobil yang ditawarkan oleh perusahan asuransi. Bila perlu, kamu bandingkan harga premi asuransi dari berbagai perusahaan asuransi sehingga kamu bisa mendapatkan polis asuransi kendaraan terbaik. 

        Berikut ini beberapa opsi yang bisa kamu lakukan untuk cek premi asuransi mobil. 

        1. Cek via website atau aplikasi 

        Saat ini, beberapa perusahaan asuransi telah memiliki fasilitas yang dapat membantu kamu untuk cek besaran premi asuransi mobil. Misalnya, dalam bentuk kalkulator atau fitur simulasi premi asuransi mobil. 

        Untuk menggunakan fasilitas ini, kamu biasanya akan diminta untuk memasukkan beberapa informasi seperti jenis kendaraan, tahun kendaraan dan merek kendaraan. Dari sana, sistem dalam menghitung estimasi biaya premi asuransi mobil. 

        2. Cek via agen asuransi 

        Selain via website atau aplikasi, kamu juga bisa cek premi asuransi mobil dengan menghubungi agen asuransi. Agen asuransi sendiri ada beberapa jenis, entah itu agen asuransi perorangan maupun badan seperti bank dan fintech. Kamu bisa berkonsultasi dengan mereka mengenai besaran premi asuransi mobil yang sesuai dengan tipe dan tahun kendaraanmu. 

        3. Datang langsung ke kantor cabang 

        Opsi lainnya yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan estimasi besaran premi asuransi mobil adalah dengan mendatangi langsung kantor cabang. Keunggulannya, kamu bisa berkonsultasi secara langsung dan mendapatkan informasi yang lebih lengkap. Daftar kantor cabang biasanya sudah ada di situs resmi masing-masing perusahan asuransi. 

        Cara Menghitung Premi Asuransi Mobil All Risk 

        Selain menggunakan tiga cara cek premi asuransi mobil di atas, kamu juga bisa melakukan perhitungan sendiri, lho. Untuk mengetahui bagaimana cara menghitung premi asuransi mobil, kamu perlu mengetahui rate asuransi mobil sesuai dengan harga dan wilayah domisili kendaraan. 

        Berikut contoh perhitungan premi asuransi mobil All Risk atau comprehensive. 

        Kategori atau Harga Mobil Wilayah I (%)Wilayah II (%)Wilayah III (%)
        Maks. Rp125 juta 3,82-4,20 3,26-3,59 2,53-2,78 
        Rp125 juta-200 juta 2,67-2,94 2,47-2,72 2,69-2,96 
        Rp200 juta-400 juta 2,18-2,40 2,08-2,29 1,79-1,97 
        Rp400 juta-800 juta 1,20-1,32 1,20-1,32 1,14-1,25 
        Lebih dari Rp800 juta 1,05-1,16 1,05-1,16 1,05-1,16 

        Keterangan wilayah: 

        Keterangan kategori harga mobil: 

        Contoh cara menghitung premi asuransi mobil All Risk

        Misalnya, kamu adalah pemilik mobil baru seharga Rp450 juta yang tinggal di Jakarta. Kemacetan dan padatnya lalu lintas di jalan setiap hari membuat kamu ingin mengasuransikan mobil yang memberikan jaminan menyeluruh (All Risk). 

        Dengan harga mobil Rp450 juta dan domisili kendaraan tersebut di wilayah Jakarta (wilayah II), maka sebuah perusahaan asuransi menetapkan premi asuransi mobil kamu adalah 1,30 persen. Lantas, berapa premi asuransi mobil All Risk yang perlu kamu bayar?

        450.000.000 x 1,30% = Rp5.850.000. 

        Dari perhitungan tersebut artinya premi asuransi mobil All Risk untuk mobil seharga Rp450 juta adalah Rp5.850.000/tahun.

        Cara Menghitung Premi Asuransi Mobil TLO 

        Perhitungan premi asuransi mobil juga sebenarnya tidak jauh berbeda, hanya saja beda rate asuransi mobil saja sesuai dengan aturan dari OJK.  Untuk mengetahui bagaimana cara menghitung premi asuransi mobil TLO atau kehilangan, kamu perlu mengetahui kategori atau harga mobil dan wilayah sesuai plat mobil. 

        Berikut adalah tabel rate asuransi mobil TLO. 

        Kategori atau Harga MobilWilayah I (%)Wilayah II (%)Wilayah III (%)
        Maks. Rp125 juta 0,47-0,56 0,65-0,78 0,51-0,56 
        Rp125 juta-200 juta 0,63-0,69 0,44-0,53 0,44-0,48 
        Rp200 juta–400 juta 0,41-0,46 0,38-0,42 0,29-0,35 
        Rp400 juta-800 juta 0,25-0,30 0,25-0,30 0,23-0,27 
        Lebih dari Rp800 juta 0,20-0,24 0,20-0,24 0,20-0,24 

        Keterangan wilayah: 

        Keterangan kategori harga mobil: 

        Contoh cara menghitung premi asuransi mobil TLO 

        Setelah membeli mobil bekas seharga Rp130 juta di Jakarta (plat B), kamu ingin membeli asuransi TLO. Dengan perusahaan asuransi A menetapkan persentase premi TLO untuk mobil kategori 2 di wilayah Jakarta adalah 0,50 persen. 

        Lalu, bagaimana cara menghitung besar premi asuransi mobil TLO tersebut? Berikut simulasi perhitungan asuransi mobil TLO. 

        130.000.000 x 0,50% = Rp750.000. 

        Artinya premi asuransi mobil TLO untuk mobil seharga Rp130 juta adalah Rp750 ribu/tahun. 

        Faktor yang Memengaruhi Harga Premi Mobil

        Dari tabel yang dijelaskan di atas, terlihat bahwa persentase premi asuransi mobil All Risk dan TLO di setiap wilayah berbeda-beda. Adapun faktor yang memengaruhi perbedaan persentase harga asuransi mobil adalah sebagai berikut: 

        1. Jenis asuransi mobil, karena asuransi mobil All Risk menjamin hampir semua risiko maka harganya cenderung lebih tinggi ketimbangkan TLO yang hanya menjamin risiko total dan kehilangan saja. 
        2. Harga mobil turut memengaruhi persentase premi. Semakin murah, harga premi asuransi yang perlu kamu bayar juga semakin murah. Begitupun sebaliknya. 
        3. Tahun keluaran mobil juga turut memengaruhi harga premi asuransi mobil karena semakin tua kendaraan, maka semakin banyak risiko kerusakan yang mungkin terjadi. 
        4. Wilayah plat mobil sesuai surat edaran Nomor 6/SEOJK.05/2017 dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang membagi tarif berdasarkan daerahnya. 
        5. Manfaat tambahan atau rider asuransi yang diambil juga turut memengaruhi berapa premi asuransi mobil TLO maupun All Risk. Manfaat tambahan tersebut seperti perlindungan dari angin topan, banjir dan TJHPK. 

        Sekarang kamu sudah memahami bagaimana cara dan contoh perhitungan premi asuransi mobil, bukan? Mana yang menurut kamu lebih sesuai dengan kebutuhan dan anggaranmu?

        Dapatkan Asuransi Mobil Terbaik di Roojai 

        Asuransi mobil merupakan produk proteksi finansial yang dapat melindungi kamu dari risiko finansial yang besar, khususnya yang terjadi karena kerusakan kendaraan. Dengan memiliki asuransi mobil, kamu dapat berkendara dengan tenang dan nyaman karena risiko sudah teralihkan ke perusahaan asuransi. 

        Roojai merupakan perusahaan asuransi terpercaya di Indonesia yang menyediakan solusi perlindungan untuk mobil kamu secara lengkap melalui polis asuransi mobil All Risk. Sebagai asuransi online, Roojai memiliki fasilitas pendaftaran hingga klaim yang mudah dan cepat. 

        Jaringan Roojai juga salah satu yang terbanyak yakni mencapai lebih dari 750 bengkel dan layanan call center 24 jam yang siap membantumu dalam kondisi darurat.

        Heru Panatas

        Ditulis oleh

        Heru Panatas

        Motor Vehicle Claim Manager

        Heru merupakan lulusan Universitas Diponegoro. Beliau memiliki pengalaman dalam manajemen layanan pelanggan selama 10 tahun. Heru juga sudah bekerja dibidang asuransi selama 19 tahun dan memiliki beberapa sertifikasi terkait asuransi seperti, Ahli Asuransi Kerugian - Indonesia (AAI-K) dari Asosiasi Ahli Manajemen Asuransi Indonesia (AAMAI), Indonesian Certified Claim Administrator (ICCA), Certified Indonesian Insurance and Reinsurance Brokers (CIIB), ANZIIF (Senior Associate) CIP, and Certification of Competence Insurance Broker. Sebagai Motor Vehicle Claim Manager, saat ini Heru senang berbagi informasi dan tips seputar asuransi mobil.

        Bagikan:

        Asuransi Online Paling Terjangkau dan Inovatif di Asia Tenggara

        Dapatkan Penawaran Asuransi Online yang

        Asuransi Online yang Mudah, Terjangkau, dan Dapat Diandalkan

        |

        Lihat premi dalam 30 detik.
        Gak perlu kasih info kontak!