Rekomendasi Tempat Cuci Mobil Terbaik di Jakarta Utara | roojai.co.id

Mencari tempat cuci mobil di Jakarta Utara sebenarnya tidaklah susah. Di berbagai tempat, terutama dekat jalan raya besar dan perumahan, tempat cuci mobil pasti tersedia. Namun, mencari tempat cuci mobil terbaik, mungkin menjadi persoalan yang bisa dibilang susah-susah gampang.

Pasalnya, jika kita belum pernah mencoba mencuci mobil di tempat tersebut, otomatis kita tidak mengetahui bagaimana hasil pencucian mobilnya. Lantas, bagaimana memilihnya?Tenang, Roojai memiliki tujuh rekomendasi tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara yang menawarkan pencucian mobil secara konvensional hingga drive-thru atau drive-in di kawasan tersebut. Yuk, simak!

Konten

  1. Daftar lokasi tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara
    1. Layanan dan harga yang ditawarkan tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara

      Daftar lokasi tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara

      Di tengah cuaca kemarau berkepanjangan, debu dan polusi tidak hanya mengganggu kesehatan, tetapi juga penampilan mobil kesayangan, termasuk bagi warga Jakarta Utara. Itu sebabnya, mencuci mobil bisa jadi lebih sering kamu lakukan.

      Walaupun kamu bisa melakukan cuci mobil di rumah sendiri, mungkin aktivitas padat jadi salah satu alasan kamu mencari rekomendasi tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara. Kali ini, khusus warga Jakarta Utara atau kamu yang sedang mengunjungi kotamadya tersebut, ini dia rekomendasi tempat cuci mobil terdekat di Jakut, berikut daftarnya:

      1. Yellow Carwash Sunter 1

      2. Bamboo Car Wash

      3. Clean Up Car Wash Kelapa Gading

      4. CARMASTE Carwash & Detailing

      5. QQ Autogarage

      6. Yellow Car Spa – Robotic Carwash

      7. Autowäsche – Premium Carwash

      Layanan dan harga yang ditawarkan tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara

      Setelah mengetahui rekomendasi tempat cuci mobil terbaik di Jakarta Utara, tentunya kamu juga perlu mengetahui layanan dan harganya yang menjadi salah satu komponen biaya rutin perawatan mobil. Berikut ini penjelasannya.

      1. Car Wash standar

      Layanan ini melibatkan pencucian eksterior mobil, termasuk badan, jendela, dan ban. Tempat cuci mobil untuk melayani pencucian standar biasanya menggunakan peralatan dan sabun cuci mobil khusus. Untuk biayanya, berkisar Rp30 ribu – di atas Rp50 ribu untuk satu kali pencucian. Beberapa tempat cuci mobil menawarkan bonus pencucian untuk kamu yang telah mencuci mobil 10 atau 15 kali di tempat tersebut.

      2. Interior cleaning

      Tempat cuci mobil biasanya menawarkan layanan pembersihan interior, yg meliputi dashboard, jok, karpet, dan area lain di dalam mobil. Beberapa tempat pula menyediakan layanan vacuum untuk menghisap debu dan kotoran di tempat yang sulit dijangkau. Untuk biaya interior cleaning berkisar Rp200- 500 ribuan dan detailing interior mulai dari Rp800 ribuan.

      3. Polishing & Waxing

      Beberapa rekomendasi tempat cuci mobil di Jakarta Utara juga melayani polishing & waxing untuk mengembalikan kilau cat kendaraan roda empat dan melindunginya dari sinar UV dan polusi.

      Untuk biaya poles mobil sebetulnya cukup terjangkau, yakni:

      Apakah salah satu dari tujuh rekomendasi tempat cuci mobil terbaik yang telah disebutkan adalah langganan kamu? Selain rutin menjaga kebersihan mobil dan performanya, kamu jangan sampai melewatkan proteksi terbaik untuk mobil kesayangan dengan menggunakan asuransi mobil all risk, ya!

      Muhammad Vigo Sofyan

      Ditulis oleh

      Muhammad Vigo Sofyan

      IT QA Specialist

      Sebagai lulusan dari fakultas Tenik Informatika di Universitas Bina Nusantara (Binus). Sejak SMA Vigo sangat menyukai hal-hal yang berkaitan dengan teknologi dan otomotif. Dan sudah aktif di club mobil eastcrew Jakarta sejak 2012. Vigo sudah bekerja di bidang IT selama 3+ tahun dan memiliki sertifikat Create Meaningful Design with UX Usability Testing dibidang IT. Vigo sudah bekerja asuransi selama 2 tahun. Untuk meneruskan Hobinya, Vigo suka mempelajari banyak hal tentang otomotif dan permobilan. Saat ini Vigo bekerja sebagai IT Quality Assurance Specialist. Sofyan senang berbagi informasi dan pengetahuan seputar otomotif, mobil dan lifestyle. Kamu bisa menyapa Vigo di LinkedIn.

      Bagikan:

      Asuransi Online Paling Terjangkau dan Inovatif di Asia Tenggara

      Dapatkan Penawaran Asuransi Online yang

      Asuransi Online yang Mudah, Terjangkau, dan Dapat Diandalkan

      |

      Lihat premi dalam 30 detik.
      Gak perlu kasih info kontak!